Pada tanggal 19 Januari 2023, TSM Technologies memberikan seminar kepada siswa-siswi SMK Muhammadiyah 1 Bantul. Seminar tersebut diadakan langsung di Gedung PIDI 4.0 (Pusat Industri Digital 4.0) dengan tema Seminar yaitu Internet Of Things.
Merupakan suatu kesempatan yang baik bahwa seminar ini disampaikan oleh narasumber dari TSM, Mochammad Fadillah Putra, ST yang merupakan Product Manager dan didampingi oleh Sanoval Awwalin selaku Software Manager.
Selama seminar berlangsung, terlihat bahwa peserta sangat berantusias untuk bertanya terkait tema seminar dan hal-hal yang berkaitan dengan proses rekrutmen terutama mengenai requirement-requirement apasaja yang diperlukan oleh Perusahaan. Dalam sesi F&Q tampak ketertarikan siswa-siswi ingin mengetahui lebih dalam bagaimana cara dan persyaratan apabila mereka ingin bergabung dan melamar pekerjaan di TSM, hal ini disambut baik oleh team Human Resource & General Affairs, Saraswati Ria Aditya SH., yang mana akan ditindaklanjuti dalam Progam Campus/Schools Hiring maupun Program Internship secara berkesinambungan.
Seminar ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab TSM selaku pelaku industri yang terus berinovasi tetapi juga tidak melupakan tanggung jawab sosial kepada masyarakat terutama dunia Pendidikan di Indonesia. Seminar yang disampaikan langsung oleh tim TSM Technologies diharapkan dapat terus berkelanjutan mengingat bahwa TSM Technologies telah bekerjasama dengan beberapa SMK dan Universitas di Indonesia. Dengan adanya acara ini, TSM Technologies sebagai perusahaan yang bergerak dibidang research and development mengajak semua elemen masyarakat baik instansi Pendidikan maupun mitra industri untuk terus melakukan kolaborasi supaya Indonesia memiliki kedaulatan teknologi secara mandiri.
Semangat Berkarya
Team CSR